Senin, 06 Februari 2017

Posting blog offline dengan Open Live Writer

Ketika saya mencari aplikasi yang banyak dipergunakan banyak blogger untuk menulis dan mengedit postingan blognya secara offine (tanpa terkoneksi langsung dengan internet) di mesin pencari Google, Bing dan lain sebagainya. Banyak yang merekomendasikan untuk menggunakan aplikasi Windows Live Writer sebagai aplikasi yang mudah digunakan dan terutama dapat menyimpan ataupun mengedit postingan yang akan atau telah di posting secara offline. Berlatar belakang itu aplikasi “Open Live Writer” ini dibuat dan terus terang jika saya boleh berkomentar anda tidak akan menemukan perbedaannya (di luar masalah plug-in). Baik tampilan ataupun cara penggunaan aplikasi ini persis sama dengan Windows Live Writer.

Tanpa panjang lebar, anda dapat mengunduh atau download aplikasi ini melalui situs resminya di sini.

firefox_2017-02-06_00-50-03

Untuk ukuran berkas atau file instalisasinya relatif kecil hanya 5,20 MB. Lebih kecil jika dibandingkan dengan paket instalisasi Windows Live Writer yang di bundel dalam Windows Live Essentials sebesar 130 MB.

IDMan_2017-02-06_02-30-13

Pemakaian Ruang Hardisk setelah installisasi hanya 16,1 MB.

dllhost_2017-02-06_02-59-23

Penggunaan Memori Komputer ketika aplikasi berjalan hanya 10,8 MB.

Taskmgr_2017-02-06_02-43-44

Contoh tampilan “Open Live Writer” pada saat saya membuat posting pada blog ini.

OpenLiveWriter_2017-02-06_00-47-11

Untuk cara penggunaan atau tutorial mengoperasikan aplikasi ini, anda dapat mengunjungi situs resminya di alamat http://openlivewriter.org/tutorials/. Tapi sangat disayangkan hanya tersedia dalam bahasa Inggris.

firefox_2017-02-06_02-30-34

Informasi:

Anda juga dapat mengunduh atau download aplikasi ini melalui Windows Store. Berdasarkan keterangan yang tertera versi terakhir program ini adalah 0.6.1.0 dan aplikasi ini hanya dapat berjalan pada sistem operasi Windows 10 dengan minimum komputer berarsitektur x86 dan ukuran file atau berkas untuk mengunduhnya sebesar 42,55 MB.

Ketika tulisan ini saya buat, saya mengunduh pada situs resmi program ini dengan versi 0.6.0.0 dengan besar file atau berkas seperti tertera pada gambar di atas. Dan permasalahan utamanya adalah saya belum pernah melakukan instalasi pada sistem operasi Windows lain.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda